Sistem Pencernaan (manusia)

paijomenulis.blogspot.co.id
Gambar. Sistem pencernaan manusia
Makan merupakan suatu kegiatan rutinitas harian kita yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan tubuh  agar mampu bertahan hidup.

Selama ini kita hanya bisa memakan dengan baik dan teratur, tampa mengetaui bagaimana proses pencernaan mengolah makanan yang kita makan. Kita selama ini mungkin hanya mengetahui sistem pencernaan kita hanya pada lambung dan usus. Tetapi kita kurang mengetahui secara detail bagai kompleksnya sistem pencernaan kita.

Mari kita belajar mengenai sistem pencernaan kita sehingga kita lebih sayang terhadap diri kita. Tahapan –tahapan pencernaan manusia adalah sebagai berikut :

1#. Mulut

paijomenulis.blogspot.co.id
Gambar. Rongga mulut
Proses pencernaan makanan dimulai pada Rongga mulut. Hal pertama yang kita lakukan saat makan adalah memasukkan makanan tersebut ke dalam mulut, selanjutnya mulut akan mengunyah makanan tersebut setelah makanan menjadi ukuran lebih kecil maka makanan tersebut akan ditelan masuk ke kerongkongan.

Secara teori hal yang terjadi dalam mulut kita saat kita makan adalah sebagai berikut :

Ketika makanan masuk kedalam mulut, GIGI yang ada dalam mulut akan melakukan tugasnya yaitu mencabik-cabik, memotong dan menghancurkan makanan menjadi ukuran lebih kecil (perncernaan mekanik).

Agar makanan dapat hancur semua GIGI bekerja sama dengan LIDAH, Lidah akan mengatur letak makanan dalam mulut, membantu makanan masuk kerongkongan dan pemberi rasa seperti manis, pahit, asam dan asin.

Selain itu, didalam mulut juga terdapat KELENJAR LUDAH yang akan menghasilkan air liur atau air ludah yang mensekresikan enzim amilase. enzim amilase ini yang akan merubah karbohidrat menjadi ukuran lebih kecil yaitu disakarida (pencernaan kimiawi).

Air ludah yang dihasilkan oleh kelenjar ludah memiliki peranan yang sangat penting dalam rongga mulut diantaranya : 
  1.  Sebagai pelumas dalam mulut.
  2. Membasahi makanan sehingga memungkinkan kita mengecap rasa.
  3. Melawan kuman-kuman di mulut dan mencegah bau mulut.
  4. Membersihkan bakteri yang bisa menyebabkan pembusukan gigi.
  Fakta
  • 👉 Setiap hari kelenjar ludah akan menghasilkan 1 - 2,5 liter ludah.
  • 👉Ludah mengandung senyawa kimia yang mampu melawan bakteri.
  • 👉Ludah mengandung Natrium bikarbonat yang membantu    menetralkan asam dalam makanan dan minuman. Asam ini dapat            merusak enamel gigi.

2#. Kerongkongan (esofagus)

paijomenulis.blogspot.co.id
Gambar. kerongkongan (esofagus)
Setelah makanan mengalami proses pencernaan mekanik (pengecilan ukuran oleh gigi) dan kimiawi oleh kelenjar ludah dalam rongga mulut. Selanjutnya makanan didorong masuk kerongkongan menuju lambung.

Agar makanan berjalan sepanjang esofagus atau kerongkongan, terdapat gerakan Peristaltik sehingga makanan dapat berjalan dan sampai ke lambung.

Hal yang menarik saat terjadinya proses masuknya makanan dari mulut ke kerongkongan "tidak mengganggu sistem pernafasan kita saat kita makan"

hal inilah yang terjadi. Pada ujung kerongkongan setelah mulut, terdapat daerah yang disebut faring. Pada faring terdapat klep, yaitu Epiglotis. Epiglotis ini pada saat kita menelan makanan akan tertutup tujuannya agar makanan tidak masuk kedalam pipa udara (trakea) dan ke paru-paru. 

sedangkan bagian atap mulut sebelah belakang (palatum mole, langit-langit lunak) akan terangkat tujuannya agar makanan tidak masuk ke dalam hidung.

3#. Lambung

paijomenulis.blogspot.co.id
Gambar. Lambung

Setelah makanan yang dikirim dari mulut sampai ke Lambung. Lambung akan melakukan tugasnya yaitu memproses makanan secara mekanik dan kimiawi.

Ketika makanan datang dan masuk kelambung, otot lambung akan meremas dan menekan-nekan makanan sehingga makanan menjadi lebih halus (mekanik),

selanjutnya lambung akan memproses makanan ini secara kimiawi dengan bantuan senyawa kimia yang dihasilkan lambung. 
Senyawa tersebut diantaranya adalah :

  • 👉Asam Hcl.
Tugasnya adalah membinasakan bibit penyakit yang terkandung dalam makanan serta mengaktifkan pesinogen menjadi pepsin. pepsi ini berfungsi membantu pencernaan protein dari makanan yang telah kita konsumsi.

  • 👉Lipase.
Tugasnya memecah lemak menjadi asam lemak dan gliserol.

  • 👉Renin.
Tugasnya mengendapkan protein pada susu (kasein) tetapi ini hanya terjadi pada saat kita bayi dulu. peranan enzim ini menurun seiring dengan bertambahnya usia.

Hasil dari kinerja lambung ini, baik secara mekanik maupun kimiawi akan menghasilkan makanan yang kita makan menjadi seperti bubur dan tugas selanjutnya adalah mengirim ke usus halus sampai disini tugas lambung selesai.

4#. Usus halus

paijomenulis.blogspot.co.id
Gambar. Usus halus

Di usus halus makanan akan mengalami pencernaan hanya secara kimiawi saja. Usus halus yang panjangnya sekitar 6  meter ini terdiri dari tiga bagian, yaitu usus dua belas jari (duodenum), usus kosong (jejunum), dan usus penyerapan (ileum

Pencernaan yang terjadi di usus halus ini lebih komplek, maka dari itu usus halus di bantu oleh senyawa kimia atau enzim pencernaan yang dihasilkan oleh Pankreas dan Hati.

Pankreas menghasilkan enzim tripsin, amilase, dan lipase yang disalurkan menuju duodenum. Tripsin berfungsi merombak protein menjadi asam amino. Amilase mengubah amilum menjadi maltosa. Lipase mengubah lemak menjadi asam lemak dan gliserol.

Hati akan menghasilkan Getah empedu yang di tambung dalam kantung empedu. Getah empedu berfungsi untuk menguraikan lemak menjadi asam lemak dan gliserol.  

Makanan yang sudah sampai di usus halus dalam bentuk bubur atau bubur skim, selanjutnya akan diurai dengan bantuan enzim-enzim yang disebutkan diatas sehingga nutrisi atau kandungan gizi bermanfaat yang terdapat dalam makanan dapat diserap tubuh.
paijomenulis.blogspot.co.id
Gambar. penyerapan nutrisi dalam usus halus (vili)
Penyerapan nutrisi ini akan dilakukan dibagian usus halus jejunum dan ileum,  didalam bagian ini terdapat banyak lipatan atau disebut jonjot-jonjot usus atau lebih kerennya VILI.

Vili inilah yang menyerap nutrisi makanan tersebut seperti karbohidrat, protein, lemak dll,  dari situlah pembuluh darah akan membawa hasil serapan keseluruh tubuh. 

Setelah proses penyerapan makanan selesai, makanan sisa hasil serapan tersebut akan diserahkan (diekspor) ke usus besar.

5#. Usus besar


Makanana yang sampai ke usus besar ini adalah makanan yang tidak dapat dicerna lagi. Tugas usus besar adalah Menyerap air dan mineral, membentuk masa feses atau tinja dan dengan gerak peristaltik kemudian mendorong tinja menuju rektum hingga dikeluarkan melalui anus.

Di usus besar terdapat bakteri pembusuk yang disebut Escherichia coli atau disingkat E-coli yang menyebabkan tinja bau busuk. Pembusukan  mengakibatkan tinja lunak dan mudah dikeluarkan. 

Bakteri E.coli pada umumnya tidak mengganggu kesehatan, bahkan ada yang menghasilkan vitamin K dan asam amino tertentu. Hidupnya secara simbiosis mutualisme dengan manusia. Saling menguntungkan hehe.

Demikan uraian secara singkat tentang sistem pencernaan kita gusy, sesungguhnya bila diurai secara detail pasti lebih komplikatet. Setidaknya kita tahu alur makanan yang kita makan, postingan ini akan berlanjut mengurai permasalahan tentang pencernaan lebih lanjut tunggu saja guys, sesungguhnya ada hal yang lebih mengejutkan lagi tentang sistem pencernaan guys. 

2 komentar:

  1. ini artikel yang saya cari, kesehatan organ pencernaan penting sekali terkadang saya tidak memperhatikan itu.
    cara mengatasi penyakit maag

    BalasHapus
  2. Iii keren si, informasi yang diberikan lengkaap dan jelas sekali! makasi banyak yah!

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.